Kebakaran Hebohkan Warga, Rumah di Dekat RSUD dr. Soedono Madiun Ludes Terbakar

Avatar photo

- Pewarta

Rabu, 22 Januari 2025 - 22:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kebakaran Hebohkan Warga, Rumah di Dekat RSUD dr. Soedono Madiun Ludes Terbakar.

Kebakaran Hebohkan Warga, Rumah di Dekat RSUD dr. Soedono Madiun Ludes Terbakar.

JATIMRAYA.COM – Kebakaran hebat melanda sebuah rumah di kawasan padat penduduk yang terletak di belakang RSUD dr. Soedono, Madiun, Jawa Timur, Rabu siang (22/01). Awalnya, sejumlah warga menduga kebakaran terjadi di area rumah sakit milik Pemerintah Provinsi Jawa Timur tersebut, namun dugaan itu segera diklarifikasi oleh petugas rumah sakit.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

“Iya memang ada kebakaran, tapi bukan di RSUD dr. Soedono, melainkan rumah warga yang berada di dekat paviliun rumah sakit,” kata Satriyo, salah satu petugas RSUD dr. Soedono.

Rumah yang terbakar berlokasi di Jl. Bali Gang 1, Kelurahan/Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun. Rumah tersebut dihuni oleh Wahyu Harianto, seorang pria berusia 29 tahun yang tinggal seorang diri.

Menurut saksi mata, Teguh Cahyo, api tiba-tiba membesar tanpa tanda-tanda awal seperti percikan. Saat kebakaran terjadi, korban sedang berada di kamar mandi. Ia berusaha menyelamatkan diri dengan menerobos kobaran api, yang mengakibatkan luka bakar di beberapa bagian tubuhnya.

“Korban langsung dilarikan ke rumah sakit oleh Unit PMI yang siaga di lokasi,” ungkap Teguh Cahyo.

Beruntung, api tidak sampai merambat ke rumah warga lain. Tim pemadam kebakaran dari Satpol PP Kota Madiun bergerak cepat dengan mengerahkan dua unit mobil pemadam utama, tiga unit pendukung (suplay 5.000 liter dan 10.000 liter), serta alat damkar lainnya.

“Petugas bekerja maksimal untuk melokalisir api agar tidak menjalar ke rumah sekitar. Pembasahan juga dilakukan untuk memastikan tidak ada bara yang berpotensi memicu kebakaran ulang,” jelas Sunardi Nurcahyono, Kasatpol PP Kota Madiun.

Dugaan sementara, kebakaran disebabkan oleh korsleting listrik di rumah korban. Namun, petugas kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk memastikan penyebabnya.

Sunardi Nurcahyono juga mengimbau masyarakat untuk selalu memeriksa kondisi instalasi listrik di rumah, terutama saat musim hujan yang rawan memicu korsleting akibat kabel terkelupas atau bocor.

Hingga berita ini ditulis, jumlah kerugian yang dialami korban masih belum diketahui. Petugas terus mengumpulkan data dan keterangan dari saksi mata serta melakukan investigasi lebih lanjut. (As)

Berita Terkait

Pj Bupati, Kajari & Kapolres Sampang Hadiri Simbolis Olah Garam Konsumsi Jadi Garam Industri
Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin Resmi Ditetapkan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang 2025-2030
Tabligh Akbar UMM Hadirkan Prof. Abdul Mu’ti, Bahas Islam Berkemajuan
BRI Unit Balongsari Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Nasabah Pensiunan
Kuatkan Silaturahmi & Wawasan Masyarakat, H. Abd Halim Gelar Sosialisasi Merawat Toleransi Dalam Keberagaman
KPU Tuban Gelar Sosialisasi Pilkada Bermartabat Bersama PWI
PWI Tuban Gelar Pelatihan Membuat Kue, Dorong Pemberdayaan Istri Wartawan
HIMPAUDI Sampang Gelar Rakerda 2025 Untuk Wujudkan Pendidik PAUD Profesional dan Adaptif
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 07:00 WIB

Perjalanan Pola Konsumsi Kopi di Indonesia

Selasa, 4 Februari 2025 - 15:57 WIB

Jannatul Baqi, Makam Fenomenal Sayyidah Siti Aisyah dan Ustman bin Affan di Madinah Menggusur Hotel

Minggu, 2 Februari 2025 - 07:34 WIB

Lika-liku Memburu Tiket Taman Surga di Masjid Nabawi Madinah Al Munawwarah

Sabtu, 1 Februari 2025 - 10:26 WIB

Serunya Sebuah Rasa

Jumat, 31 Januari 2025 - 05:51 WIB

Iri Hati dan Dengki (Hasad) Dalam Islam

Sabtu, 25 Januari 2025 - 08:00 WIB

Aroma yang Mendamaikan

Jumat, 24 Januari 2025 - 17:37 WIB

Hartamu Ingin Seperti apa Diambil?

Sabtu, 18 Januari 2025 - 20:01 WIB

Apa Yang Menarik dari Kopi?

Berita Terbaru

Lifestyle

Perjalanan Pola Konsumsi Kopi di Indonesia

Sabtu, 8 Feb 2025 - 07:00 WIB

Wakil Presiden Filipina Sara Zimmerman Duterte.

Politik

Parlemen Makzulkan Wakil Presiden

Jumat, 7 Feb 2025 - 13:14 WIB