Peringati Hari Kelahiran, Tagana Pacitan Adakan Buka Bersama dan Bagi Sembako

Avatar photo

- Pewarta

Minggu, 24 Maret 2024 - 16:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tagana Pacitan peringati HUT ke-20.

Tagana Pacitan peringati HUT ke-20.

JATIMRAYA.COM – Bertepatan bulan suci Ramadhan 1445 H ini, Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, merayakan ke 20 hari jadinya. Peringatan berlangsung di Kantor Dinas Sosial setempat, Jl. Gatot Subroto No. 79, dalam suasana religius, Sabtu (23/3/2024).

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Momentum bulan penuh berkah itu tidak disia-siakan Tagana Pacitan dalam memperingati hari kelahirannya. Gugus terdepan penanggulangan bencana alam dan kegiatan sosial itu menyalurkan pembagian sembako, buka bersama, sholat tarawih dan tadarus.

Pada kesempatan itu Tagana Pacitan mengundang sebanyak 20 warga kurang mampu. Masing-masing warga mendapat bantuan paket sembako berisi kebutuhan dapur, beras, minyak goreng, gula, kopi, teh, mie instan dan sejumlah uang tunai.

“Kebahagiaan yang kami terima dari Allah SWT, kami bagi kepada saudara kami yang lain, yang memerlukan lebih mendesak. Tentu, kami berharap tanda mata itu dapat membantu meringankan beban ekonomi saudara kami,” ungkap Drs. Sumorohadi, M.Si, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pacitan, kepada jurnalis, Ahad (24/3/2024).

Sumorohadi merasa bersyukur, menjelang Hari Raya Idul Fitri yang diwarnai kondisi perekonomian yang sulit dijangkau masyarakat menengah ke bawah, pihaknya masih sanggup berbagai dengan masyarakat.

Kepada segenap personel Tagana Pacitan, lanjut Sumorohadi, diminta meningkatkan kompetensi, kemampuan, keterampilan khusunya menyangkut mitigasi kebencanaan.

“Dan dalam urusan kemanusiaan, semangat jangan pernah kendor. Bakar lebih tinggi lagi semangatnya, untuk menggandeng saudara kita yang terkena musibah bencana alam,” tegas Sumorohadi, sembari menyampaikan selamat hari jadi ke 20 Tagana Kabupaten Pacitan.

Salah seorang penerima sembako, Suwarti, mengaku sangat senang diundang Tagana Pacitan dan diberi oleh-oleh berupa paket sembako. Dirinya merasa terbantu, mengingat perekonomian keluarganya sulit menjangkau menutupi kebutuhan harian rumah tangganya.

“Senang. Sekali lagi sungguh merasa senang saya dibantu seperti ini. Terlebih dekat lebaran, semua mahal. Terbantu kebutuhan saya,” tutur Suwarti, sembari mengucap terima kasih dan mendoakan agar Tagana Pacitan selalu seger waras.

Sebelum penutupan acara, semua pihak menikmati hidangan berbuka bersama. Dalam acara itu, baik pimpinan, personel Tagana maupun warga penerima bantuan membaur untuk berbuka bersama.

Mereka kemudian bersama-sama menggelar sholat Tarawih yang berlangsung di mushola dinas sosial setempat.

Perpaduan hari jadi Tagana Pacitan dan kegiatan sosial bersama masyarakat ditutup setelah dilakukan tadarus bersama. (Andy Setiawan)***

Berita Terkait

Terbaik Beri Pelayanan Kesehatan, RSMZ Sampang Terima Penghargaan Indonesian Golden Best Awards 2025
Pemkab Malang Pastikan Stok Bahan Pokok Aman Jelang Lebaran 2025
Kebakaran Hebat Landa Ruko di Magetan, Diduga Akibat Korsleting Listrik
Polresta Malang Kota Gelar Barang Bukti Operasi Pekat Semeru 2025
RSUD Ngantang Butuh Dokter Spesialis Kandungan untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan
Wakil Gubernur Jatim Hadiri Paripurna Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Sampang 2025-2030
Jumat Ceria di BRI BO Jemursari: Mewujudkan Work Life Balance dengan Olahraga Bersama
Warga Tolak Pendirian SPBU AKR di Jl. Dr. Sutomo 69 Surabaya, Cagar Budaya Terancam?
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:18 WIB

Terbaik Beri Pelayanan Kesehatan, RSMZ Sampang Terima Penghargaan Indonesian Golden Best Awards 2025

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:16 WIB

Pemkab Malang Pastikan Stok Bahan Pokok Aman Jelang Lebaran 2025

Rabu, 12 Maret 2025 - 07:48 WIB

Kebakaran Hebat Landa Ruko di Magetan, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:47 WIB

RSUD Ngantang Butuh Dokter Spesialis Kandungan untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan

Kamis, 6 Maret 2025 - 15:17 WIB

Wakil Gubernur Jatim Hadiri Paripurna Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Sampang 2025-2030

Senin, 3 Maret 2025 - 11:09 WIB

Jumat Ceria di BRI BO Jemursari: Mewujudkan Work Life Balance dengan Olahraga Bersama

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:16 WIB

Warga Tolak Pendirian SPBU AKR di Jl. Dr. Sutomo 69 Surabaya, Cagar Budaya Terancam?

Jumat, 21 Februari 2025 - 21:47 WIB

Resmi Dilantik! HIMPAUDI Bangkalan Siap Hadapi Tantangan Pendidikan PAUD

Berita Terbaru

Polresta Malang Kota menggelar konferensi pers terkait hasil Operasi Pekat Semeru 2025 di Halaman Balai Kota Malang pada Selasa (11/3).

Info Jatim

Polresta Malang Kota Gelar Barang Bukti Operasi Pekat Semeru 2025

Selasa, 11 Mar 2025 - 21:21 WIB