Deklarasi Anti Korupsi, Subandi: Mari Kita Bersama-sama Perkuat Pemahaman dan Kesadaran dalam Kelola Anggaran

Avatar photo

- Pewarta

Jumat, 7 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemkab Sidoarjo menggelar kegiatan sosialisasi anti korupsi dan deklarasi komitmen bersama di hotel Shangrila Surabaya.

Pemkab Sidoarjo menggelar kegiatan sosialisasi anti korupsi dan deklarasi komitmen bersama di hotel Shangrila Surabaya.

JATIMRAYA.COM – Pemkab Sidoarjo menggelar kegiatan sosialisasi anti korupsi dan deklarasi komitmen bersama tanpa benturan kepentingan antara legislatif dan eksekutif dalam usulan pokok-pokok pikiran DPRD serta usulan hibah / bantuan sosial di Kabupaten Sidoarjo tahun 2025, Kamis (6/6) di Hotel Shangrila, Surabaya.

Kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari program aksi anti korupsi Pemerintah Kabupaten Sidoarjo. Kegiatan yang diinisiasi Pemkab Sidoarjo dibuka langsung oleh Plt. Bupati Sidoarjo, Subandi, S.H., M.Kn.

Menurut Subandi kegiatan semacam ini sangat penting dan memiliki nilai strategis. Mengingat, korupsi menjadi tantangan terbesar yang kita hadapi dalam upaya membangun tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel.

ADVERTISEMENT

RILISPERS.COM

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Korupsi ini bukan hanya merugikan negara, tapi juga mampu mengikis kepercayaan publik terhadap pemerintah,” jelasnya.

Ia juga menjelaskan bahwa sosialisasi ini sebagai salah satu upaya pemerintah dalam memerangi korupsi. Penekanan dalam kegiatan ini, adanya komitmen bersama anti korupsi tanpa benturan kepentingan antara legislatif dan eksekutif dalam ususlan pokok- pokok pikiran DPRD serta usulan hibah atau dana sosial di Kabupaten Sidoarjo tahun 2025.

“Mari kita bersama-sama memperkuat pemahaman dan kesadaran akan pentingnya integritas dan akuntabilitas dalam pengelolaan anggaran, “ lanjutnya.

Lebih lanjut, Ia berpesan bahwa kegiatan merupakan agenda besar. Dimana deklarasi komitmen bersama anti korupsi disaksikan oleh stakeholder baik internal maupaun eksternal. Untuk itu, saya berharap apa yang kita lakukan hari ini dapat diterapkan menjadi awal perubahan yang lebih baik.

Forum semacam ini dapat memperkuat sinergi dan kolaborasi antara pemerintah daerah, DPRD, serta seluruh elemen masyarakat dalam mencegah dan memberantas korupsi. Kedepannya di tahun 2025 kita jadikan sebagai momentum perubahan, dimana integritas dan transparansi menjadi landasan utama dalam setiap langkah dan kebijakan yang kita ambil. (Andy Setiawan)***

Berita Terkait

Talud Objek Wisata Telaga Sarangan Longsor, BPBD Evakuasi Tiga Korban
Kabupaten Sidoarjo Kehilangan Dua Praja IPDN Terbaik dalam Musibah Kecelakaan
Keberatan Warga Mutiara Regency Sah Dikabulkan Berdasarkan UU Administrasi Pemerintahan
BRIDA Jatim Teliti Kawuk Raja, Durian Unggulan Desa Segulung Madiun
Hajatan 167 Harjasda 2026 Siap Guncang Sidoarjo, Hadirkan 45 Kegiatan Spektakuler
Pemkab Sidoarjo Salurkan Bantuan Rehabilitasi RTLH di Kecamatan Krian
DINAS Laporkan Dugaan Korupsi Proyek Pipa JDU Perumda Delta Tirta Sidoarjo
2.000 Pelari Taklukkan Lintasan 55 Km di Lelono by Mantra Batu

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 18:25 WIB

Talud Objek Wisata Telaga Sarangan Longsor, BPBD Evakuasi Tiga Korban

Sabtu, 17 Januari 2026 - 10:37 WIB

Kabupaten Sidoarjo Kehilangan Dua Praja IPDN Terbaik dalam Musibah Kecelakaan

Jumat, 16 Januari 2026 - 19:35 WIB

Keberatan Warga Mutiara Regency Sah Dikabulkan Berdasarkan UU Administrasi Pemerintahan

Jumat, 16 Januari 2026 - 15:25 WIB

BRIDA Jatim Teliti Kawuk Raja, Durian Unggulan Desa Segulung Madiun

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:15 WIB

Hajatan 167 Harjasda 2026 Siap Guncang Sidoarjo, Hadirkan 45 Kegiatan Spektakuler

Berita Terbaru