JATIMRAYA.COM – PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) terus berinovasi dalam memperkenalkan produk dan layanannya kepada masyarakat. Kali ini, BRI Regional Office (RO) Surabaya melalui BRI Branch Office (BO) Surabaya Kapas Krampung menghadirkan Tunjungan Loop, sebuah program olahraga yang dikemas dengan edukasi transaksi digital.
Acara ini berlangsung pada 7 Februari 2025 di ATM Drive Thru BRI Jalan Tunjungan, Surabaya. Kegiatan ini mengajak masyarakat, terutama pecinta olahraga lari dan sepeda, untuk menjelajahi jalan protokol Surabaya sambil mengenal lebih jauh layanan dan produk digital BRI, khususnya QRIS BRImo.
Branch Manager Officer BRI BO Kapas Krampung, Akhmad Zaki Setiawan, mengungkapkan bahwa Tunjungan Loop digelar untuk meningkatkan brand awareness terhadap BRImo dan mendorong penggunaan QRIS BRImo sebagai metode transaksi digital yang mudah dan aman.
“Bagi nasabah yang sudah menggunakan BRImo, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan transaksi QRIS mereka. Sementara bagi masyarakat luas, acara ini menjadi kesempatan untuk mengenal lebih dalam produk, layanan, dan kemudahan BRImo, sehingga mereka tertarik menjadi nasabah BRI,” ujar Akhmad Zaki.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa Tunjungan Loop tidak hanya berfokus pada transaksi digital, tetapi juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya gaya hidup sehat.
“Kami berharap kegiatan ini memberikan banyak manfaat, terutama dalam mengedukasi masyarakat tentang hidup sehat serta meningkatkan transaksi digital dan akuisisi nasabah baru,” tambahnya.
Program Tunjungan Loop sejalan dengan target BRI dalam memperluas adopsi transaksi digital dan mendorong gaya hidup cashless di Surabaya. Acara ini menjadi ajang bagi masyarakat untuk menikmati olahraga santai seperti jogging, lari, atau bersepeda di beberapa rute strategis Kota Surabaya.
Sebagai tambahan, BRI menyediakan minuman dan jajanan gratis dari UMKM binaan BRI di ATM Drive Thru. Untuk menikmatinya, peserta hanya perlu melakukan scan barcode menggunakan QRIS BRImo. Bagi yang belum memiliki akun BRI, tim BRI juga siap membantu pembukaan rekening baru secara langsung di lokasi.
Dengan berbagai program dan kemudahan yang ditawarkan, Tunjungan Loop by BRI menjadi bukti nyata komitmen BRI untuk terus berinovasi dalam layanan digital dan mendekatkan diri kepada masyarakat.
Melalui program ini, BRI tidak hanya berupaya meningkatkan literasi digital, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi digital dan kesejahteraan masyarakat melalui pola hidup sehat dan transaksi non-tunai. (As)