Jatimraya.com,-Sampang_Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Bupati Sampang H. Slamet Junaidi menunjukkan kepeduliannya terhadap anak-anak yatim dengan memberikan santunan kepada 1.000 anak dari berbagai kecamatan di Kabupaten Sampang, Kamis 27, Maret 2025.

Diketahui, acara berlangsung di Pendopo Trunojoyo, Sampang, dihadiri oleh jajaran pemerintah daerah, tokoh masyarakat serta koordinator anak yatim dari 14 kecamatan se-Kabupaten Sampang.
Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian pemerintah daerah terhadap anak-anak yatim, agar mereka tetap merasakan kebahagiaan di momen Lebaran.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap anak yatim di Sampang mendapatkan perhatian dan dukungan, baik dari pemerintah maupun masyarakat. Ini adalah bagian dari tanggung jawab kita bersama,” ujarnya.
Kegiatan santunan diharapkan tidak hanya membantu secara finansial, tetapi juga menjadi motivasi bagi anak-anak yatim untuk terus berjuang meraih masa depan yang lebih baik.
“Bulan Ramadan adalah waktu yang tepat untuk berbagi dan memperkuat solidaritas sosial. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban mereka serta menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli terhadap sesama,” tambahnya.
Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Kabupaten Sampang, turut hadir dalam acara tersebut, dan menyampaikan, bahwa program santunan bagi anak yatim akan terus menjadi perhatian pemerintah daerah.
Dari 1.000 anak yang menerima santunan, mereka berasal dari berbagai kecamatan di Kabupaten Sampang, termasuk 156 anak dari Kecamatan Sampang, 62 anak dari Kecamatan Torjun, 64 anak dari Kecamatan Camplong, 38 anak dari Kecamatan Pangarengan, 68 anak dari Kecamatan Omben, serta 52 anak dari Kecamatan Kedungdung.

Selain itu, 70 anak dari Kecamatan Jrengik, 52 anak dari Kecamatan Tambelangan, 94 anak dari Kecamatan Karang Penang, 52 anak dari Kecamatan Ketapang, 94 anak dari Kecamatan Sreseh, 52 anak dari Kecamatan Banyuates, dan 52 anak dari Kecamatan Sokobanah juga mendapatkan santunan tersebut.
Di akhir acara, Bupati Sampang mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kepedulian terhadap anak-anak yatim dan kaum dhuafa serta memastikan bahwa program-program sosial terus berjalan demi kesejahteraan masyarakat.(Sar/Yat/Red)
Penulis : Nurul Hidayat
Editor : Fathor Rahman, S.Sos
Sumber Berita: Liputan