Tumbangkan Slot FC Surabaya, Putra Kelapa FC Berhasil Jadi Juara Liga Ramadhan 2024

Avatar photo

- Pewarta

Minggu, 7 April 2024 - 13:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Para pemain dan official Putra Kelapa FC foto bersama usai terima piala Liga Ramadhan 2024.

Para pemain dan official Putra Kelapa FC foto bersama usai terima piala Liga Ramadhan 2024.

JATIMRAYA.COM – Putra Kelapa FC berhasil tumbangkan Slot FC Surabaya dengan skor telak 2:0 dalam laga final Liga Ramadhan 2024 yang digelar di Lapangan Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sabtu (6/4/2024) malam.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Dua gol Putra Kelapa FC diborong striker muda asal Krian Dwiki dari asist cantik Andrean. Gol dicetak pada menit ke-20 babak pertama. Sedangkan gol ke-2 cetak Dwiki lada menit ke-60 babak kedua.

Dengan kemenangan ini, klub asal Desa Kloposepuluh yang bertindak sebagai tuan rumah di Liga Ramadan 2024 berhak atas Piala Liga Ramadhan dan Uang pembinaan.

“Alhamdulillah bisa mencetak dua gol dan memenangkan pertandingan ini,” terang Dwiki saat ditemui usai pertandingan berakhir.

Pemain yang musim lalu memperkuat Deltras Sidoarjo ini juga mengaku senang mengikuti Liga Ramadhan. Menurutnya, ajang ini bisa dijadikan sebagai tempat mengasah ketrampilannya menggocek si kulit bundar.

“Menyenangkan, bisa turun lapangan, ini untuk menjaga stamina saya agar tetap fit saat berpuasa. Juga sebagai latihan agar ketrampilan dalam bermain bola tetap mumpuni,” kata Dwiki.

Liga Ramadhan merupakan turnamen rutin yang digelar setiap tahun, pas Bulan Ramadan. Pada tahun ini kompetisi antar komunitas itu diikuti 16 klub dari beberapa wilayah di kabupaten Sidoarjo dan Surabaya.

Turnamen Liga Ramadhan menggunakan sistim setengah kompetisi. digelar sejak menjelang Ramadan sampai mendekati Lebaran Idul Fitri. Satu bulan lebih turnamen berlangsung.

“Ini sebagai hiburan bagi pecinta sepakbola di bulan suci ramadhan dan untuk ajang silaturahmi bagi para pemain bola,” terang Supardi Ketua Panitia Pelaksana.

Mudah-mudahan, lanjutnya, dengan adanya turnamen ini, para peserta yang mengikuti liga ramadhan dapat semakin erat rasa persaudaraannya sesama penghobi bola.

“Tidak saja menjaga kebugaran, mudah-mudahan liga yang berlangsung tertib ini, semakin mengeratkan persaudaraan antara klub peserta liga,” harapnya. (Andy Setiawan)***

Berita Terkait

Dinkes KB Fasilitasi dan Apresiasi Pengmas Departemen FK UNAIR & RSUD dr. Soetomo di Sampang 
PKB Deklarasikan Pemenangan, H. Slamet Junaidi Janji Selesaikan JLSM, Jika Kembali Jadi Bupati Sampang 
Tanda Terimakasih, STM Deklarasikan Dukungan Ke H. Slamet Junaidi di Pilkada Sampang
Menjelang Pilkada Sampang 2024, Pemuda Dorong KPU, Bawaslu Dan TNI-POLRI Netral dan Profesional
Terjal dan Sempit, Damkar Kesulitan Mencapai Sasaran Kebakaran di Area Gunung Bancak Magetan
HUT Kunjung Perpustakaan Ke-29, Dinas Meriahkan Dengan Kegiatan Untuk Tingkatkan Literasi 
Personel Damkar Selamatkan Seekor Kambing Masuk Sumur Sedalam 17 Meter
Kakek 70 Tahun Gantung Diri di Pohon Pisang Area Sawahnya Sendiri
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Rabu, 18 September 2024 - 23:46 WIB

Dinkes KB Fasilitasi dan Apresiasi Pengmas Departemen FK UNAIR & RSUD dr. Soetomo di Sampang 

Rabu, 18 September 2024 - 19:07 WIB

PKB Deklarasikan Pemenangan, H. Slamet Junaidi Janji Selesaikan JLSM, Jika Kembali Jadi Bupati Sampang 

Senin, 16 September 2024 - 00:46 WIB

Menjelang Pilkada Sampang 2024, Pemuda Dorong KPU, Bawaslu Dan TNI-POLRI Netral dan Profesional

Sabtu, 14 September 2024 - 07:21 WIB

Terjal dan Sempit, Damkar Kesulitan Mencapai Sasaran Kebakaran di Area Gunung Bancak Magetan

Jumat, 13 September 2024 - 12:58 WIB

HUT Kunjung Perpustakaan Ke-29, Dinas Meriahkan Dengan Kegiatan Untuk Tingkatkan Literasi 

Rabu, 11 September 2024 - 08:16 WIB

Personel Damkar Selamatkan Seekor Kambing Masuk Sumur Sedalam 17 Meter

Selasa, 10 September 2024 - 16:30 WIB

Kakek 70 Tahun Gantung Diri di Pohon Pisang Area Sawahnya Sendiri

Selasa, 10 September 2024 - 08:24 WIB

Jelang Petang, Warga Digegerkan Sesosok Mayat Tergantung di Pohon Nangka

Berita Terbaru